Selasa, 13 Maret 2012

Pembahasan Mengenai Tranding Topic 2012 Website Luar Negeri

TIPS PEMASARAN ONLINE
SEM →  SEO , PPC


 
Pada pembahasan kali ini, saya akan sedikit membagi informasi mengenai tips pemasaran secara online. Di jaman modern ini banyak sekali penduduk yang masih tidak mempunyai penghasilan yang mencukupi, terlebih masih banyak pengangguran dimana-mana.
Namun tidak sedikit pegawai atau karyawan yang berahli profesi meninggalkan pekerjaan tetap mereka untuk memulai usaha sendiri, atau berwirausaha. Karena dengan berwirausaha seseorang bisa mendapatkan penghasilan di atas penghasilan mereka sebagai seorang karyawan. Apakah anda berminat untuk memulai membuka sebuah usaha ?



 



Untuk memulai membuka sebuah usaha, terlebih anda harus mempunyai beberapa ‘trik’ untuk membuat usaha anda berjalan maju. Seperti memiliki banyak relasi, modal, dan yang tidak lupa ‘trik’ bagaimana anda memperkenalkan produk usaha anda kepada para konsumen. Terlebih sekarang teknologi sudah semakin berkembang. Maka anda dapat dengan mudah memasarkan produk anda. Salah satunya dengan secara online. Anda dapat menggunakan Search Engine Marketing (SEM),
Search Engine Marketing (SEM) digunakan untuk mempromosikan website anda dengan mesin pencari. Ada beberapa cara SEM yaitu SEO (Search Engine Optimization )dan PPC (Pay-Per-Click).
  • ·         Search Engine Optimization (SEO)
SEO dapat juga menjadi ‘trik’ yang baik untuk mempromosikan website anda. Dengan menggunakan SEO maka website yang anda buat akan tampil pada tampilan paling atas, dengan cara memasukkan kata kunci atau link yang berhubungan dengan situs website anda. hal ini merupakan satu keuntungan untuk anda. Karena website anda dapat meningkat keberadaannya di internet, selain itu juga dapat memperbanyak konsumen yang berkunjung ke website anda, hal itu juga berpengaruh terhadap penjualan produk anda dan keuntungan yang akan anda raih.Sedangkan Pay-Per-Click (PPC)
  • Pay-Per-Click (PPC)
·     PPC adalah pemasaran online yang dilakukan dengan pembayaran, dimana dikenakan biaya ketika ada berapa orang yang mengunjungi dan mengklik icon website anda di mesin pencari. Hal ini juga menjadi keuntungan bagi usaha anda, karena website anda dapat tampil pada halaman pertama, selain itu pembayaran juga di lakukan hanya ketika pengunjung internet mengklik icon website anda,

Kesimpulan : jadi, website ini merupakan website yang berisi tentang informasi bagi para pengusaha pemula yang ingin mempromosikan produk mereka kepada orang lain dengan menggunakan sarana SEM SEO PPC.

Komentar : menurut saya, website ini sangat membantu . terlebih untuk para pengusaha pemula yang baru ingin memulai membuat usaha baru, untuk mendapatkan tips tips tentang pemasaran produk. Tampilan website ini juga sederhana namun tetap menarik.

SUMBER :(http://www.highervisibility.com/blog/seo-sem-ppc-wtf/)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar